Sejarah Nagari

      Nagari Malalak Timur adalah salah satu dari 82 Nagari di Kabupaten Agam dan salah satu Nagari dari Kecamatan Malalak yang sudah menyelenggarakan Pemerintah Nagari 12 Tahun semenjak dimekarkan. Sebelumnya Nagari Malalak Timur merupakan bahagian dari Nagari Malalak Kecamatan IV Koto. Pada tanggal 24 Februari 2005 Nagari Malalak dimekarkan menjadi 4 Nagari yang terdiri dari Malalak Timur, Malalak Utara, Malalak Barat dan Malalak Selatan. Yang ditetapkan dengan Surat Keputusan Bupati Agam Nomor 3 Tahun 2005.

   Pada saat pengukuhan pemekaran Nagari, Nagari Malalak merupakan wilayah Kecamatan IV Koto dan pada tanggal 24 Mei 2007 Malalak dikukuhkan menjadi Kecamatan Difinitif pemekaran Kecamatan IV Koto oleh Bupati Agam berdasarkan Perda Kabupaten Agam Nomor 7 Tahuh 2006 tanggal 21 Desember 2006 dan merupakan keinginan yang sudah sangat lama oleh seluruh masyarakat Malalak baik yang berada di Kampung maupun yang berada di Perantauan.

     Dari 4 (empat) Nagari yang berada di Kecamatan Malalak Kabupaten Agam yang merupakan hasil pemekaran dan penggabungan dari 2 ( dua ) Desa lama yaitu Toboh dan Limsas. Sesuai dengan kondisi keberadaan Jorong saat ini Nagari Malalak Timur, memiliki  5 (Lima) Jorong sesuai dengan pemekaran yang dilakukan pada tanggal 24 Februari 2005 sebagai berikut :

  1. Jorong Limo Badak

  2. Jorong Saskand

  3. Jorong Subarang Pakan Usang

  4. Jorong Toboh

  5. Jorong Bukik Malanca

        Berikut ini adalah nama-nama Walinagari Malalak Timur mulai dari berdirinya Nagari Malalak Timur sampai saat sekarang ini :    

No Nama Masa Jabatan
1 Andri Yendra, S.Ag 2005 – 2010
2 Andri Yendra, S.Ag 2010 – 2016
3 Drs. Fahrizal 2017 – 2023
4 Abdul Hanif, S.Ag 2020 - 2023
5 Abdul Hanif, S.Ag 2023 - 2031
Scroll to Top